Jumat, 28 Oktober 2011

SEJARAH WIKIPEDIA


Larry Sanger mengajukan proposal untuk membuat ensiklopedia menggunakan piranti lunak wiki pada 10 Januari 2001, dan Wales berusaha untuk mewujudkannya, dan meluncurkannya Larry Sanger mengajukan proposal untuk membuat ensiklopedia menggunakan piranti lunak wiki pada 10 Januari 2001, dan Wales berusaha untuk mewujudkannya, dan meluncurkannya pada 15 Januari 2001.ketika itu, Wikipedia adalah situs berbasis wiki sebagai fasilitas untuk membuat isi awal ensiklopedia yang dikerjakan oleh khalayak ramai untuk diperiksa oleh para ahli dan kemudian dimasukkan ke Nupedia, tetapi perkembangan Wikipedia yang begitu cepat menjadikannya sebagai proyek yang lebih berkembang dan Nupedia menjadi terbengkalai. Sanger mengundurkan diri dari proyek ini pada 2002.pada 15 Januari 2001.ketika itu, Wikipedia adalah situs berbasis wiki sebagai fasilitas untuk membuat isi awal ensiklopedia yang dikerjakan oleh khalayak ramai untuk diperiksa oleh para ahli dan kemudian dimasukkan ke Nupedia, tetapi perkembangan Wikipedia yang begitu cepat menjadikannya sebagai proyek yang lebih berkembang dan Nupedia menjadi terbengkalai. Sanger mengundurkan diri dari proyek ini pada 2002.
Jimmy Wales di jembatan Holbeinsteg, Frankfurt, Jerman, ketika jeda singkat pada pembuatan film dokumenter tentang Wikipedia oleh arte, stasiun televisi Prancis-Jerman

Pada pertengahan 2003, Wales mendirikan Yayasan Wikimedia, perusahaan nirlaba yang berpusat di St. Petersburg, untuk mendukung Wikipedia dan proyek-proyek serupa lainnya. Ia menunjuk dirinya sendiri dan dua orang rekan bisnisnya yang bukan Wikipedian aktif menjadi anggota dewan direksi yang terdiri atas lima orang; dua orang anggota lainnya adalah wakil komunitas terpilih.


Menurut Daniel H. Pink dari majalah Wired, hingga 2004 Wales telah menghabiskan lebih kurang US$500.000 untuk mendirikan dan mengoperasikan proyek-proyek Wiki-nya, hampir seluruhnya berasal dari sakunya sendiri. Pada akhir pengumpulan dana pada Februari 2005, Yayasan Wikimedia telah didukung sepenuhnya oleh sumbangan dan hadiah. Wales menjadi semakin terlibat dengan mempromosikan dan berbicara mengenai proyek-proyek Wikimedia, dan untuk melakukannya, ia mengunjungi konferensi-konferensi dan pertemuan-pertemuan, seperti "Wikimeets" dan Wikimania.


Wales seringkali menjelaskan tujuan-tujuannya akan Wikipedia. Dalam wawancara dengan situs web Slashdot, Ia mengatakan, "Bayangkanlah suatu dunia yang setiap orangnya bisa memperoleh akses gratis ke seluruh ilmu pengetahuan yang ada. Itulah yang kami kerjakan.


Pada akhir 2005, Wales dikritik karena menyunting biografinya sendiri dengan cara yang disebut oleh beberapa orang sebagai "sejarah revisionis. Secara khusus, Rogers Cadenhead menarik perhatian orang kepada file log yang menunjukkan bahwa Mr. Wales telah menghapus rujukan tentang Sanger sebagai co-founder Wikipedia. Ia juga diketahui telah mengubah rujukan Bomis dengan cara yang disebut sebagai mengurangi unsur seksualitas dari beberapa produk perusahaannya yang terdahulu.

Pada kedua kasus itu, Wales berpendapat bahwa pengubahan yang dilakukannya semata-mata untuk membuat isinya menjadi lebih akurat. Wales menjelaskan bahwa Sanger adalah pegawainya, dan ia selalu menganggap dirinya sebagai satu-satunya pendiri Wikipedia. Pada 2006, Wales mengatakan kepada surat kabar Boston Globe bahwa "tak masuk akal" untuk menyebut Sanger sebagai co-founder. Namun, Sanger menolak hal ini dengan keras. Ia sudah dikenal sebagai co-founder Wikipedia setidak-tidaknya semenjak September 2001 dan menyebut dirinya sendiri demikian setidak-tidaknya semenjak Januari 2002


Setelah peristiwa itu, Wales meminta maaf karena telah mengubah artikel tentang biografinya sendiri (tindakan yang kurang disukai di Wikipedia). Wales mengatakan pada wawancara di majalah Wired, "Seharusnya tidak dilakukan, saya sendiri pun seharusnya tidak. Saya menyesal telah melakukannya.Namun, ia tetap bersikeras bahwa ia adalah satu-satunya pendiri Wikipedia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar